Kamu sedang bersiap kursus IELTS? Atau baru penasaran dan sedang mencari informasi tentang ini?
Yuk baca sebentar supaya ada sedikit gambaran mengenai salah satu skill yang akan diujikan di IELTS, yaitu listening.
IELTS listening berdurasi: 30 menit plus 10 menit untuk transfering time.
Dalam tes ini ada 4 sections yang masing-masing memiliki 10 pertanyaan.
Untuk setiap section, listening material yang diperdengarkan memiliki topik yang berbeda dan berbeda tipe pula.
Section 1: everyday conversation
Isinya dua orang yang membicarakan hal-hal sederhana, seperti jual-beli barang, informasi tour guide, menjadi member perpustakaan, dan lain-lain.
Di section ini, yang diujikan adalah kemampuan kamu untuk tahu apa yang sedang dibicarakan (main idea) dan untuk mendapatkan informasi (factual information).
Section 2: monolog on general topic
Kamu akan mendengarkan satu orang menjelaskan tentang sesuatu hal yang sederhana, misalnya cara menjadi member di klub olahraga, informasi city tour, pengumuman untuk mahasiswa baru, dan yang lain. Untuk section 1 dan 2, vocabulary yang digunakan ya seputar kehidupan sehari-sehari. Tidak ada istilah di bidang akademis khusus di 2 section ini.
Yang diujikan dalam section 2 sama dengan section 1: main idea & factual information.
Section 3: discussion up to 4 people on academic topic
Di section 3 ini, vocab yang didengarkan mulai sedikit sulit karena mengandung istilah akademis bidang tertentu. Pembicaraannya pun meningkat menjadi diskusi, bisa antara 2 sampai 4 orang. Topik yang dibahas seputar pengumpulan assignment, penulisan essay, tentang profesor di kelas, atau yang lain.
Yang diujikan di section 3, selain main idea & factual information, juga menguji kemampuan kamu memahami pendapat si pembicara tadi.
Section 4: a lecture on academic topic
Berisi tentang penjelasan akademis di bidang tertentu, bisa sains, sastra, sejarah atau yang lain. Vocabulary yang digunakan sudah mulai membuat was-was, antara kamu bisa menangkap yang diucapkan dan mengerti atau itu istilah yang baru pertama kali kamu dengarkan 😀. Anggap saja di section ini kamu sedang mendengarkan kuliah tapi dalam bahasa Inggris dan topiknya pun bisa saja familiar denganmu atau asing sama sekali. Yang diujikan di section 4 ini adalah kemampuanmu untuk memahami apa yang dibicarakan dalam perkuliahan tadi.
Itulah 4 section yang ada dalam listening IELTS. Setelah 4 macam listening kalian dengarkan, barulah kalian diberikan 10 menit untuk menyalin jawaban ke answer sheet. Jadii.. selama listening tadi pastikan kalian sambil coret coret di lembar soal dan menuliskan jawabannya. Sedangkan 10 menit terakhir itu untuk menuliskan jawaban kalian dengan jelas di answer sheet.
Uniknya soal listening di IELTS adalah tipe soalnya tak melulu multiple choice atau melengkapi kalimat. Jadi kalian tidak cuma memilih opsi jawaban di antara A,B,C,D seperti di TOEFL 😀, namun lebih beragam dan membuat sedikit grogi saat listening hehe.
Apa saja tipe soalnya? Dibahas di tulisan ini.
Check it out!
Komentar
Posting Komentar